Pengertian Digital Banking dan 5 Kelebihan Dalam Penggunaannya

  • PostShare
  • Jun 21, 2021
Pengertian Digital Banking dan 5 Kelebihan Dalam Penggunaannya

Masyarakat modern sudah banyak yang terbiasa menggunakan layanan digital banking atau perbankan digital. Banyak dari bank umum yang sudah menyediakan layanan ini. Meskipun demikian, masih banyak orang yang belum terlalu mengetahui tentang apa itu perbankan digital serta manfaat bagi penggunanya.

Bagi yang sudah menggunakan layanan ini tentu akan dapat merasakan kemudahan dalam bertransaksi. Bank modern saat ini sudah berlomba-lomba untuk menyediakan layanan digital bagi nasabah. Dengan memanfaatkan layanan ini, Anda bisa merasakan beragam layanan dengan cepat.

Pengertian Digital Banking

Sebelum membahas lebih jauh tentang digital perbankan, perlu diketahui tentang pengertiannya. Digital banking merupakan sebuah layanan perbankan berbasis elektronik guna mengoptimalkan penggunaan data nasabah agar pelayanan dapat dilakukan dengan cepat dan mudah. Adanya layanan ini memungkinkan setiap nasabah untuk bisa melakukan transaksi secara mandiri tanpa harus datang ke bank.

Bank yang menyediakan layanan ini harus memiliki prinsip yang jelas dan memperketat layanan, serta harus mengikuti aturan dari OJK atau otoritas jasa keuangan.

5 Kelebihan Penggunaan Digital Banking

Anda yang menggunakan layanan ini nantinya bisa merasakan banyak kemudahan. Kemudahan tersebut bahkan bisa Anda rasakan hanya dengan membuka smartphone Anda. Berikut ini adalah beberapa kelebihan penggunaan digital perbankan bagi setiap nasabah:

  1. Sangat Memudahkan Pebisnis

Adanya layanan perbankan digital sangatlah membantu bagi para pebisnis. Banyak dari para pebisnis yang sangat membutuhkan bank dalam melakukan transaksi atau pembiayaan apapun. Pebisnis akan dengan mudah mengecek mutasi masuk dan juga keluar dari digital banking secara real time.

Para nasabah yang memanfaatkan perbankan digital dapat melakukan segala urusan yang berkaitan dengan bank tanpa harus datang ke bank. Selain itu, dengan memanfaatkan layanan ini juga bisa buka rekening online dan menghemat biaya transportasi. Transaksi yang dilakukan terasa lebih mudah, cepat dan aman.

  1. Layanan Akurat

Melakukan layanan dengan memanfaatkan perbankan digital juga meningkatkan akurasi. Proses transaksi atau apapun, semuanya tercatat secara otomatis dengan teknologi yang modern. Tingkat akurasi keuangan yang sangat baik seperti ini membuat masyarakat merasa tenang untuk melakukan transaksi dalam jumlah besar.

Sebagai contoh, Anda yang ingin melakukan transaksi seperti transfer uang ke orang lain maka akan lebih mudah untuk memasukkan nominal serta mendapatkan notifikasi yang cepat. Layanan yang akurat seperti ini menjadi salah satu kelebihan yang membuat banyak masyarakat modern semakin tertarik untuk memanfaatkan perbankan digital.

  1. Layanan Lengkap

Di dalam satu aplikasi yang terinstal di smartphone sudah memungkinkan setiap nasabah untuk menikmati berbagai layanan. Untuk bisa menikmati layanan ini memang Anda perlu menginstal aplikasi yang disediakan oleh bank.

Setelah memiliki aplikasi tersebut, Anda bisa dengan leluasa memanfaatkan layanan yang tersedia. Di dalam satu aplikasi terdapat banyak layanan yang bisa dimanfaatkan secara mandiri oleh nasabah. Mulai dari transfer uang, cek mutasi, pembayaran tagihan kartu kredit, listrik atau air, bahkan bayar pajak bisa dari smartphone Anda.

Masyarakat yang belum menggunakan perbankan digital biasanya harus datang ke bank dan mengantri Apabila ingin melakukan transaksi. Sedangkan jika sudah memiliki m banking tersebut, nasabah bisa melakukan transaksi dari smartphone.

  1. Sangat Fleksibel

Digital perbankan memiliki sistem otomatis yang memudahkan setiap nasabah untuk mendapatkan layanan. Anda yang ingin melakukan transaksi tidak harus datang ke bank di waktu jam kerja karena bisa melakukan transaksi kapan saja melalui smartphone.

Kapanpun Anda membutuhkan layanan perbankan, bisa langsung menggunakan digital banking. Anda akan terhindar dari antrian panjang, hemat biaya transportasi serta lebih menghemat tenaga.

  1. Lebih Aman

Layanan yang tersedia dari digital perbankan memungkinkan Anda untuk melakukan transaksi yang aman. Layanan ini sudah terbukti memiliki keamanan yang disempurnakan sehingga data akan terlindungi.

Bukan hanya data saja yang terlindungi, Anda tidak perlu khawatir untuk melakukan transaksi dalam jumlah besar. Banyak orang mengalami tindak kriminal ketika membawa uang dalam jumlah besar dari bank. Sedangkan jika Anda memanfaatkan layanan perbankan digital tentu tidak perlu takut dan kerepotan membawa uang tunai.

Keuntungan Menggunakan PermataMobile X dari PermataBank

Anda juga bisa menikmati semua kemudahan layanan digital banking yang sudah dijelaskan di atas dengan menggunakan aplikasi PermataMobile X. Aplikasi ini membantu untuk memudahkan transaksi perbankan secara praktis karena dilengkapi dengan banyak fitur menarik di dalamnya, seperti:

  • Sangat Praktis, Para nasabah dapat melakukan transaksi dan pengecekan akun dengan mudah melalui layar smartphone.
  • Selain itu juga sangat membantu untuk memudahkan mengecek mutasi rekening secara mudah hingga 12 bulan.
  • Aplikasi PermataMobile X menyediakan sekitar 200 fitur untuk berbagai macam transaksi yang biasa dilakukan oleh nasabah.

Fitur penting yang ada di dalam aplikasi ini antara lain seperti tabungan dan giro, investasi, kartu kredit, pinjaman, fingerprint, QR pay, PermataStore, face ID, transfer dalam waktu cepat, digital token dan yang lainnya.

Anda tidak perlu merasa ribet lagi dengan antrean atau kesulitan dalam melakukan transaksi karena kini bisa dilakukan dari digital banking. Manfaatkan aplikasi PermataMobile X untuk semua transaksi Anda.

Related Post :