Ingin Membuka Usaha Saat Pensiun Nanti? Wujudkan dengan Obligasi Negara!

  • PostShare
  • Nov 10, 2020
Ingin Membuka Usaha Saat Pensiun Nanti Wujudkan dengan Obligasi Negara

Ada tidak sih di antara kamu yang memiliki cita-cita untuk menjadi wirausaha setelah tak menjadi pegawai kantoran nanti? Walaupun saat ini kamu masih aktif bekerja, tak ada salahnya lho berinvestasi dari sekarang agar hasilnya bisa kamu gunakan sebagai modal usaha nanti.

Salah satu investasi yang recommended banget adalah obligasi negara, karena dengan obligasi ini, kamu bisa memiliki investasi dengan resiko rendah tapi sekaligus dapat memberikan keuntungan maksimal. Obligasi adalah jenis investasi yang cocok bagi kamu yang sudah terbiasa menabung melalui produk deposito atau juga kamu yang membutuhkan pilihan untuk melakukan diversifikasi investasi. Selain itu, kalau kamu memiliki tujuan finansial jangka panjang seperti untuk modal usaha tadi, maka beli obligasi tepat sekali untuk kamu lakukan.

Keunggulan membeli investasi obligasi negara

Secara umum, ada beberapa keunggulan obligasi negara dibandingkan dengan jenis investasi lainnya, yaitu:

  • Kalau kamu membeli investasi obligasi, kamu bisa mendapatkan keuntungan berupa kupon atau bunga yang bisa cair dalam jangka waktu tertentu.
  • Kamu juga bisa memperoleh keuntungan yang diperoleh dari selisih harga surat utang (dalam persentase) setelah diperdagangkan, yang biasanya disebut dengan capital gain.
  • Aman, cenderung memiliki resiko yang rendah
  • Suku bunga obligasi lebih tinggi dibandingkan bunga deposito. Jadinya investasi kamu pun akan lebih cepat berkembang.
  • Ada pilihan prinsip pengelolaan Syariah untuk produk SBSN
  • Kamu bisa berpartisipasi untuk kemajuan Indonesia

Keunggulan membeli investasi obligasi negara melalui digibank by DBS

Nah, bila kamu tertarik untuk berinvestasi obligasi negara, maka kamu bisa membelinya melalui mitra yang telah ditunjuk oleh pemerintah, yaitu digibank by DBS.

Ada banyak manfaat lho dengan membeli produk investasi ini melalui digibank by DBS, di antaranya:

  • Investasi bisa diakses online 24 jam lewat Aplikasi digibank by DBS
  • Investasi yang dijamin oleh pemerintah
  • Investasi rendah resiko
  • Nominal investasi mulai dari Rp 1 juta
  • Keuntungan cair setiap bulannya

Cara berinvestasi obligasi negara bersama digibank by DBS

Nah, untuk mulai berinvestasi, kamu cukup mengikuti tata cara beli obligasi pemerintah berikut ini:

  1. Pertama, download dulu Aplikasi digibank by DBS dari App Store atau Play Store
  2. Masukkan data diri kamu untuk membuat rekening tabungan digibank
  3. Klik “Obligasi” dan cek ketersediaan produk. Jika produk tersedia, kamu bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan untuk mengetahui profil risiko dan membuat nomor SID. Nah, setelah nomor SID sudah dibuat, nanti kamu akan mendapatkan notifikasi email.
  4. Setelah ini, login kembali dan klik “Registrasi e-SBN” untuk menyelesaikan proses pendaftaran
  5. Pilih produk yang tersedia, masukkan jumlah yang kamu inginkan, lalu lakukan pembayaran. Portofolio investasi obligasi negara yang kamu beli akan terlihat setelah tanggal setelmen dari produk.
  6. Nah, setelah melakukan pembayaran, kamu akan mendapatkan Nomor Transaksi Penerimaan Negara (NTPN) pada laman konfirmasi pembayaran.
  7. Selain itu, kamu juga bisa mengecek status pesanan di bagian “Dalam Proses”. Jika pembayaran berhasil, pesanan kamu akan ditandai dengan “Sudah dibayar”, sedangkan yang belum akan ditandai dengan “Menunggu dibayar”. Yang namanya SBN Ritel Online itu diterbitkan tanpa warkat. Tetapi, kamu sebagai investor akan bisa mendapatkan konfirmasi kepemilikan yang dikirimkan ke alamat korespondensi kamu yang sudah terdaftar di bank kok. Jadi tinggal kamu tunggu saja.

Nah, sudah jelas ya, darimana kamu akan mendapatkan modal usaha untuk wirausaha nanti. Tentunya dari hasil keuntungan investasi obligasi pemerintah ini. Ayo, beli obligasinya sekarang juga agar kamu bisa mendapatkan keuntungan semaksimal mungkin!

Related Post :