5 Aplikasi Film Thailand Sub Indonesia Mudah dan Praktis

  • PostShare
  • Jun 11, 2021
Aplikasi Film Thailand Sub Indonesia

Hiburan atau tayangan entertainment asal Thailand menarik banyak minat orang di seluruh dunia. Tak terkecuali di Indonesia. Pecinta film Thailand mengambil ketertarikan pada plot cerita yang baik dan mengejutkan. Produksi film dan iklan Thailand termasuk menjadi trend center di kawasan Asia Tenggara. Kemudian dengan sejumlah aplikasi streaming film, maka karya-karya itu semakin mudah di jangkau. Berikut pembahasan 5 aplikasi film Thailand sub Indonesia yang mudah digunakan.

Perkembangan hiburan di Thailand termasuk yang cukup maju di Asia Tenggara. Thailand bahkan dapat membuat sajian iklan yang unik dan kreatif, begitu juga film-film nya. Sejumlah genre film Thailand juga banyak peminatnya. Seperti genre film-film horor dan komedi asal Thailand kerap menarik banyak peminat dari Indonesia. Yuk, perhatikan pembahasan soal aplikasi penyedia streaming film Thailand dengan subtitle bahasa Indonesia.

1. Viu

Urutan pertama untuk aplikasi film Thailand sub Indonesia adalah aplikasi streaming Viu. Aplikasi Viu cukup di kenal banyak menyajikan film-film atau drama buatan Asia, dimana film-film Thailand juga banyak di dalamnya. Kemudahan bagi pengguna aplikasi ini adalah aplikasi Viu telah legal di Indonesia. Dan pastinya menyediakan terjemahan bahasa Indonesia. Sehingga, bagi penikmat film-film Thailand tidak akan kesulitan untuk menikmati tayangan tersebut.

2. WeTV

Aplikasi film Thailand Sub Indonesia selanjutnya yaitu aplikasi WeTV. Pada aplikasi ini ada sejumlah film-film Thailand yang bisa diakses dengan subtitle bahasa Indonesia. Meski tidak lebih banyak dari film-film atau drama China, film-film Thailand yang tersedia masih cukup menghibur untuk dinikmati. Seperti kebanyakan platform streaming lainya, WeTV juga memiliki layanan premium yang cukup terjangkau. Dan lagi WeTV juga membuat konten original untuk penikmat aplikasi nya.

3. iQIYI

Platform selanjut nya adalah aplikasi streaming iQIYI. Aplikasi yang berasal dari China ini juga menyediakan sejumlah film asal Thailand yang dilengkapi dengan terjemahan bahasa Indonesia. Tak hanya itu, ada pula banyak jenis hiburan lain seperti drama dan tayangan TV disini. Tidak terbatas pada film-film Thailand, produksi entertainment asal Korea Selatan dan China juga bisa dinikmati di aplikasi ini. Selain itu, iQIYI juga memiliki konten original yang tak kalah menarik untuk dinikmati.

4. Viki

Viki adalah salah satu aplikasi yang juga menyediakan film Thailand dengan terjemahan bahasa Indonesia. Kebanyakan hiburan yang ada di aplikasi ini berasal dari wilayah Asia. Sejumlah tayangan dari China dan Korea Selatan juga ada di Viki. Platform ini telah tersedia dengan terjemahan 100 bahasa, jadi tidak hanya bahasa Indonesia saja yang tersedia. Aplikasi ini juga tersedia secara gratis. Penonton dapat menikmati tayangan di Viki dengan lebih nyaman.

5. Netflix

Aplikasi yang terakhir yang bisa digunakan untuk streaming film Thailand adalah aplikasi Netflix. Platform streaming dengan usia tertua dari yang lain ini punya genre lengkap. Netflix juga memproduksi konten originalnya di berbagai negara seperti, Amerika Serikat dan Korea Selatan. Film-film Thailand yang bisa dinikmati juga telah di seleksi dengan baik, sehingga aplikasi ini bisa memberikan rekomendasi tontonan yang sesuai. Kemudian, yang pasti aplikasi ini bisa di akses di Indonesia lengkap dengan terjemahan nya.

Itulah daftar sejumlah aplikasi film Thailand Sub Indonesia yang kami kutip dari website Venos Tech yang bisa dinikmati dengan mudah dan praktis. Aplikasi-aplikasi tersebut telah tersedia gratis di toko aplikasi dalam ponsel. Beberapa diantaranya juga bisa diakses via laptop atau komputer. Layanan aplikasi juga tersedia secara gratis dan berbayar atau premium. Semua aplikasi tersebut punya kurang lebih nya masing-masing. Pilih yang cocok dengan kebutuhan agar lebih nyaman. Selamat mencoba.

Related Post :